ADVERTISEMENT

Real Madrid &  Barcelona, Tanding di Jakarta?

Turnamen sepak bola muda International Youth Championship (IYC) berlangsung di Jakarta Internasional Stadium (JIS),  Tanjung Priok Jakarta Utara. Turnamen yang mulai berlangsung 5 Februari 2022 ini membawa beberapa tim papan atas Eropa.

Awalnya, IYC 2021 direncanakan digelar di Bali (Stadion Kapten I Wayan Dipta) dan Jakarta (Jakarta International Stadium) pada 4-11 Desember 2021. Penyelenggaran IYC 2021 dimaksudkan untuk menjadi penegas bahwa bahwa dunia pariwisata Indonesia sudah siap menerima tamu. Apalagi Bali merupakan salah satu ikon pariwisata Indonesia dan dunia.

Sedangkan di Jakarta, ajang IYC 2021 akan dipakai sebagai momen soft launching JIS yang merupakan stadion modern teranyar di Jakarta. Namun pemerintah provinsi (Pemprov) DKI Jakarta sempat menunda IYC 2021 untuk mengantisipasi penyebaran kasus Covid-19 varian Omicron.

Sebanyak empat tim direncanakan ambil bagian pada ajang ini, yakni Indonesia All Star, Barcelona U-18, Real Madrid U-18, dan Atletico Madrid U-18. Sayangnya, kabar terbaru mereka membatalkan kedatangan karena covid.

newsdelivery.com

Meskipun begitu sebenarnya panitia sudah bersiap menyambut datangnya pemain-pemain muda dari Real Madrid, Barcelona, dan Atletico Madrid, dan JIS  disterilkan sejak Januari.

Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto mengatakan, turnamen sepak bola International Youth Championship (IYC) digelar tanpa penonton. Sistemnya buble. “Tidak ada penonton dan hanya kru tim yang diizinkan untuk masuk ke dalam stadion JIS”.

JIS  ditutup sejak 30 Januari 2022 untuk merampungkan pemasangan kursi tribun. “IYC digelar pada 5 Februari 2022. Saat ini pengerjaan proyek JIS sudah mencapai 96,5 persen”.